oleh

Ini Lima Desa Wisata yang Akan Dibentuk di Kota Palopo

PALOPO, TEKAPE.co – Pemerintah Kota (Pemkot) Palopo kini makin mempermantap pembentukan lima desa wisata di Kota Palopo. Saat ini, pihak Pemkot tengah melakukan pengkajian terhadap potensi desa tersebut.

Lima desa wisata persiapan tersebut adalah Desa Tandung Kecamatan Sendana, Siguntu Kecamatan Mungkajang, Lumarrang Kecamatan Wara Barat, Marobo Kecamatan Telluwanua, dan Desa To’jambu Kecamatan Wara Barat.

Asisten I Bidang Pemerintahan Setda Kota Palopo, H Burhan Nurdin, saat ditemui di ruang kerjanya, Senin 2 Oktober 2017, mengatakan, pihaknya telah melakukan peninjauan terhadap lima desa yang akan dibentuk.

 

BACA JUGA:
Pemkot Palopo Usulkan Pembentukan Desa ke Kemendes

 

“Setelah kami melakukan kajian dan pelengkapan dokumen, akan kita ajukan ke Pemprov kemudian ke pusat. Karena ini baru desa persiapan, maka kita akan buatkan dulu Peraturan Wali Kota (Perwal),” jelasnya.

Ia juga menjelaskan, pembentukan desa di dalam daerah otonom yang berstatus kota tidak dilarang. Menurutnya, dalam UU nomor 23 tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, dibolehkan.

Burhan Nurdin juga menjelaskan, pembentukan desa wisata ini konsepnya bukan mengubah status kelurahan menjadi desa. (del)



RajaBackLink.com

Komentar