Hujan Deras dan Sungai Meluap, Sejumlah Pemukiman Warga di Walenrang Utara Terendam Banjir
LUWU, TEKAPE.co – Hujan dengan intensitas tinggi mengguyur wilayah Walenrang Utara, Kabupaten Luwu, Peristiwa yang terjadi pada Kamis, 06 Oktober 2022, malam, menyebabkan debit air Sungai Makawa meluap sehingga menyebabkan rumah warga terendam banjir di sejumlah Desa, di Kecamatan Walenrang Utara, Kabupaten Luwu.
“Dari informasi awal yang diterima, kejadian ini melanda Pemukiman warga di Desa Limbong, Bolong, Bosso, dan Bosso Timur, di Kecamatan Walenrang Utara. Banjir mulai merendam rumah warga, sekitar pukul, 22.30 Wita,” ujar, kasi Kedaruratan BPBD Luwu, Karyadi, Saat dikonfirmasi media, kamis, 06 Oktober 2022.
Warga yang rumahnya terendam banjir dengan ketinggian air berkisar 30 sampai 50 sentimeter.
“Kondisinya sekarang air di hulu sudah surut, namun imbasnya pasti ke hilir yaitu Desa Bosso Timur. Sementara info dari Bosso Timur belum masuk, dan satu rumah terletak di daerah bantaran sungai hanyut terbawa air di Desa Bolong,” terangnya.
BPBD Luwu saat ini terus melakukan pemantauan di lokasi. Menurut informasi yang diterimanya air saat ini sudah mulai berangsur-angsur surut.
“Kami pantau terus perkembangan di sana lewat aparat Pemerintah setempat, warga dan relawan yang ada di lokasi, karena menurut informasi air sudah mulai surut, tapi kami tetap pantau dan stay 1×24 jam,” terangnya.
Menurut Karyadi, terkait dengan data kejadian banjir masih informasi sementara yang diterima dari berbagai kalangan Pemerintah setempat, Warga, dan Relawan.
“Ini baru data sementara yang kami terima dari berbagai kalangan, dari pemerintah setempat, warga dan relawan yang ada di lokasi,” ungkapnya.
Sementara itu, selain rumah terendam, banjir juga merendam, lahan pertanian, kebun, dan tambak milik warga setempat. Hingga berita ini diturunkan belum ada data total jumlah rumah warga yang terdampak banjir.
(Ham)
Tinggalkan Balasan