oleh

Dinkes Palopo Backup Penyelenggara Pemilu, Turunkan Tim Medis

PALOPO, TEKAPE.co — Dinas Kesehatan Palopo telah memerintahkan 12 Puskesmas se Palopo, ditambah UPTD JA untuk memback up penuh para penyelenggara pemilu yang kini tengah bertugas.

Hal itu dilakukan menyusul turunnya surat edaran kementerian Kesehatan, agar Dinkes memback up kesehatan para Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang sudah lima hari terakhir melakukan perekapan suara pemilu.

Surat edaran Kemenkes itu turun setelah ada sekitar seratusan penyelenggara Pemilu di Indonesia meninggal karena kelelahan, dalam menjalankan tugas.

“Kami sudah sampaikan ke Puskesmas dan UPTD JA untuk standby di kantor kecamatan,” kata Kadis Kesehatan, dr Ishaq Iskandar, Rabu 24 April 2019.

Para tenaga medis kata dr Ishaq diperintahkan untuk memeriksa kesehatan PPK. Bagi yang harus mendapat perawatan lebih, akan langsung dirujuk ke rumah sakit. (*)



RajaBackLink.com

Komentar