Warga Keluhkan Air PAM di Palopo Hanya Mengalir Tengah Malam
PALOPO, TEKAPE.co – Warga Kota Palopo keluhkan kecilnya debit air yang mengalir ke rumah.
Bahkan beberapa hari ini air yang disalurkan PAM Tirta Mangkaluku hanya mengalir tiap tengah malam.
Pikah, salah satu warga Kelurahan Binturu, Palopo, mengaku pada siang hari air tidak mengalir.
Air baru mengalir, katanya, saat tengah malam sekira pukul 23.50.Wita.
“Jadi harus bangun tengah malam untuk menampung air,” ungkap Pika menceritakan kondisi yang dialami.
Dirinya berharap persoalan air bersih harus segera dicari jalan keluar karena menyangkut kebutuhan dasar warga.
“Kita selalu tepat waktu bayar iuran air. Begitupun pemerintah, jika ada persoalan harus cepat cari jalan keluarnya,” pungkasnya.(*)
Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini
Tinggalkan Balasan