Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Petani di Saotengah Sinjai Tewas Ditikam Gara-gara Cekcok Batas Tanah, Pelaku Menyerahkan Diri

Lokasi penikaman seorang petani di Desa Saotengah, Kecamatan Tellulimpoe. Sinjai, Senin 6 juni 2022. (rasyid/tekape.co)

SINJAI, TEKAPE.co – Pria berinisial BA (35) di Kecamatan Tellulimpoe, Kabupaten Sinjai, menyerahkan diri ke Polsek Tellulimpoe, Senin 6 Juni 2022.

BA adalah tersangka kasus penikaman yang mengakibatkan korban ZN (44) meninggal dunia.

“Benar, telah terjadi penikaman yang mengakibatkan korban meninggal dunia,” kata Kasat Reskrim Polres Sinjai AKP Abustam, Senin 6 Juni 2022.

BACA JUGA:
Bentrok Warga di Lutra, Tiga Polisi Luka Kena Lemparan Batu

Abustam mengatakan, pelaku adalah petani asal Dusun Lappae, Desa Saotengah, Kecamatan Tellulimpoe.

Sementara korban juga seorang petani dengan alamat yang sama dengan pelaku.

Adapun kronologi kejadian, sekira pukul 06.30 Wita pagi tadi, korban mengendarai sepeda motor menuju kebunnya.

BACA JUGA:
Dari Kasus Ayam Filipin, Sepak Terjang Empat Remaja di Palopo Ini Terungkap

Kemudian bertemu dengan pelaku di lokasi batas kebun dan terjadi saling dorong.

Korban hendak mencabut pisau milik pelaku yang diikat dipinggang, namun pisau sabit dipegang oleh pelaku.

“Pelaku mencabut sebilah pisau dari sarungnya yang diselipkan dipinggang kanan dan menikam korban satu kali,” terang Abustam.

BACA JUGA:
Tersangka Pembunuh Imam Masjid di Luwu Divonis 20 Tahun Penjara

Akibatnya korban mengalamu luka tusuk dibagian perut persis diulu hati.

“Pelaku meyerahkan diri dengan membawa pisau yang digunakannya,” ucapnya.

Kapolres Sinjai melalui Kasi Humas Polres Sinjai AKP Fatahuddin mengimbau kepada pihak keluarga korban agar mepercayakan penanganan kasus ini kepada polisi.

“Kami berkomitmen akan memproses hukum tersangka sesuai dengan hukum yang berlaku,” pungkasnya.

(rasyid)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini