Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Kanit Propam Polsek Limau Tinjau Warga Korban Bencana Alam

Anggota kepolisian saat membantu korban bencana tanah longsor dan banjir. (Rozi/tekape.co)

TANGGAMUS, TEKAPE.CO
Kanit Propam Polsek Limau Polres Tanggamus melaksanakan Patroli meninjau langsung lokasi banjir dan tanah longsor. Mereka membantu warga dusun congkanan Desa Pekon Ampai Kecamatan Limau Kabupaten Tanggamus yang terdampak longsor Pada, Senin 26 September  2022 sekira pukul 11.00 WIB dinihari.

Kanit Propam Polsek Limau Aipda Sumantri menjelaskan bahwa Warga yang terdampak Longsor diakibatkan banjir didusun Congkanan Pekon Ampai Kecamatan Limau Kabupaten Tanggamus.

“Peristiwa dirumah saudara Parlan dinding belakang rumah terlihat jelas terbawa banjir,” jelasnya

Setibanya di belakang rumah korban, lanjutnya, terlihat jelas arusnya air sungai masih berlangsung namun sudah mulai surut.

Salah satu warga bernama Parlan warga terdampak banjir dan longsor didusun Congkanan tidak ada korban jiwa dan situasi pun aman dan kondusif, sungai pun sudah mulai surut.

Aipda Sumantri berharap agar pemerintah setempat segera memberikan bantuan terhadap warga yang terkena musibah banjir dan longsor,hendak nya segera di adakan normalisasi sungai,supaya warga yang rumah nya berada di bantaran sungai cengkanan ini merasa lebih nyaman dan tentram. (Pakhrur-Rozi.)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini