PKB Luwu Dialog Publik Bertema Pendidikan Politik Kader Penggerak Desa
LUWU, TEKAPE.co – Dewan Pengurus Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Kabupaten Luwu menggelar Dialog Publik, dengan tema ‘Pendidikan Politik Kader Penggerak Desa’.
Kegiatan ini dilaksanakan Value Hotel Kota Palopo, Sabtu, 19 September 2020, yang diikuti peserta dari Pengurus DPC dan DPAC PKB Luwu.
Dalam kegiatan PKB Luwu menghadirkan narasumber Wakil Ketua DPW PKB SulSel, AL Mujahid Akmal.
Dalam materinya, Al Mujahid Akmal, mengatakan bahwa pengurus DPAC merupakan motor penggerak partai yang harus pro aktif dalam memberikan edukasi terkait pendidikan politik terhadap masyarakat.
“Pengurus PKB Luwu harus menjadi motor penggerak partai yang pro aktif dalam memberikan edukasi terkait pendidikan politik terhadap masyarakat,” ujarnya.
Sementara itu, Anggota DPRD Luwu F-PKB, Anton, mengatakan, bahwa ke depan kegiatan pendidikan politik akan terus dilaksanakan agar terus bisa menjalin silaturahim dengan dengan pengurus DPAC PKB.
“Kegiatan ini akan menjadi agenda rutin kita ke depan. Rencananya kegiatan seperti ini akan kita laksanakan perdapil mengingat kondisi geografis Luwu dan juga untuk lebih dekat lagi dengan sahabat-sahabat yang ada di DPAC,” terang Anton.
Sementara itu, Ketua Pantia Dialog Publik, Sunaryo Mande, berharap bahwa kegiatan ini akan menjadi pemantik bagi sahabat-sahabat pengurus untuk berbenah dan terus merawat silaturahim.
“Kami harap kegiatan ini bisa menjadi langkah positif bagi para pengurus dan kader partai untuk berbenah, serta melalui kegiatan ini silaturahim terus terjaga dengan semua kader ditingkat kecamatan dan desa,” jelasnya. (ham)
Tinggalkan Balasan