Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Wabup Akbar Dikabarkan Dilema, Mau Paket Budiman Tapi Kader Golkar Inginkan Ibas

Kolase: Bupati Luwu Timur Budiman, Wakil Bupati Luwu Timur, Muhammad Akbar Andi Laluasa dan Mantan Bupati, Irwan Bachri Syam.

MALILI, TEKAPE.co – Bupati Luwu Timur, Budiman saat ini gencar tersosialisasi akan kembali berpasangan dengan Wakil Bupati Luwu Timur, Muhammad Akbar Andi Laluasa di Pilkada 2024.

Sinyal ini terlihat dengan kompak dan saling support setiap ada kegiatan.

Bukan hanya itu, Bupati, Budiman kerap memberikan sinyal kuat untuk kembali berpasangan dengan Wakilnya, Akbar Andi Laluasa.

“Insya Allah Dinda,” kata Budiman, setiap kali ditanyakan soal paketnya dengan Wakil Bupati.

Namun belakangan ini, Wakil Bupati, Akbar dikabarkan mulai dilematis dikarenakan para petinggi Partai Golkar di tingkat DPD I Sulawesi Selatan dan tingkat DPP mengharapkan Akbar Andi Laluasa maju mendampingi mantan Bupati, Irwan Bachri Syam.

“Kita sudah sampaikan ke dia (Akbar) jangan terlalu gegabah, kita menyarangkan agar berpasangan dengan IBAS (Irwan Bachri Syam) kalau mau menang di Lutim,” kata salah seorang kader partai beringin yang enggan dikutip namanya.

Keputusan paket ini nantinya, kata dia, akan ditentukan oleh partai Golkar sendiri berdasarkan hasil survey nantinya. “Survey yang menentukan nantinya kepada siapa Wabup, Akbar pasangan,” tutupnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) DPD I Partai Golkar Sulawesi Selatan, La Kama.

“Soal Pilkada di Lutim kita survey terlebih dahulu,” jawab La Kama melalui pesan WhatsApp baru – baru ini.

Saat ini, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia telah resmi meluncurkan tahapan Pilkada 2024 yang secara serentak diselenggarakan di 37 Propinsi dan 508 Kabupaten dan Kota pada tanggal 27 November 2024.

Di Kabupaten Luwu Timur sendiri, Bupati, Budiman yang juga ketua DPC PDIP berhasil mengantongi 10 kursi hasil Pemilu baru – baru ini untuk bertarung di Pilkada 2024 meskipun tidak berkoalisi dengan partai lain. Sedang Partai Golkar hanya 4 kursi.

Selain PDIP di Luwu Timur, Partai Nasdem juga dapat mengusung sendiri calonnya untuk bertarung. Hal itu dilihat setelah Nasdem dibawah kendali Mantan Bupati, Irwan Bachri Syam berhasil mengangkat perolehan kursi dari 4 kursi menjadi 7 kursi. (rls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini