Warga Bone Subur Akhirnya Nikmati Jalan Beraspal
SABBANG, TEKAPE.co – Setelah puluhan tahun jalannya rusak, masyarakat Desa Bone Subur Kecamatan Sabbang Selatan (Sabsel) Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, akhirnya menikmati jalan beraspal.
Pada akhir tahun 2019, pemerintah Kabupaten Luwu Utara mengaspal jalan ruas Desa Batu Alang-Bone Subur.
Dengan mengunakan dana APBD 2019 Rp1,4 Miliar yang dikerjakan PT Bumi Harapan Mappedeceng, dengan volume 820 meter.
“Kami sangat bersyukur dan terima kasih bu bupati, karena jalan kami di aspal, selama 22 tahun akhirnya kami nikmati jalan aspal di kampung kami,” kata Marlina, warga Desa Bone Subur.
Selain itu, warga yang tinggal sejak tahun 1998 ini sangat berharap pemerintah dapat melanjutkan pengaspalan tembus ke Desa Batu Alang.
“Harapan kami semoga jalan kami dapat lebih di perhatikan lagi,” harapanya.
Desa Bone Subur yang berjarak 40 kilometer dari ibukota Masamba yang berbatasan dengan Kabupaten Luwu Utara dan Luwu. Masyarakatnya 100 persen petani kakao. (*)
Tinggalkan Balasan