Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Ratusan Guru Ekonomi se Sulsel Ikut TOT Industri Jasa Keuangan Syariah

MAKASSAR, TEKAPE.co – Pengurus Asosiasi Guru Ekonomi Indonesia (AGEI) Sulawesi Selatan (Sulsel) bekerjasama dengan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menggelar training of trainers (TOT) industri jasa keuangan syariah kepada guru ekonomi se Sulawesi Selatan, di kantor OJK Regional 6 Sulampua, Makassar.

Kegiatan yang di ikuti 100 orang guru ekonomi se Sulsel itu guna meningkatkan pemahaman dan literasi keuangan, khususnya terkait dalam bidang keuangan berbasis syariah di kalangan guru ekonomi se Sulsel.

Kegiatan ini dilaksanakan selama 2 (dua) hari, dari 17 – 18 Oktober 2018 yang dibuka langsung oleh Kepala Kantor OJK Regional 6 Sulampua, Zulmy.

Selama dua hari, peserta TOT dibekali materi tentang pasar modal syariah, asuransi syariah dan investasi keuangan syariah.

Ketua AGEI Sulsel, DR Muh Syafri MSi, berharap Output dari TOT ini agar guru ekonomi mampu meningkatkan kompetensi dalam memahami industri keuangan syariah.

“Kami berharap output dari TOT ini guru ekonomi mampu meningkatkan komptensi guru dalam memahami industri keuangan syariah,” ujar Muh. Syafri.

Sementara itu, Kepala Kantor OJK Regional 6 Sulampua, Zulmy, mengatakan, kegiatan ini merupakan ajang silaturahmi dan perpanjangan tangan dari OJK untuk mensosialisasikan literasi keuangan berbasis syariah di masyarakat.

“Setelah TOT ini, diharapkan para guru mampu menerapkan serta menyebarluaskan ilmu yang diperoleh,” tutup Zulmy. (wayan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini