Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Mahasiswa KKN Unanda di Malangke Siap Berkontribusi Bangun Desa

MALANGKE, TEKAPE.co – Mahasiswa KKN PPM Universitas Andi Djemma (Unanda) Palopo siap mengabdikan diri di Desa Pute Mata Kecamatan Malangke, Kabupaten Luwu Utara.

Mahasiswa yang berjumlahkan 10 orang itu siap ikut membangun desa selama dua bulan di desa itu.

Koornator Desa (Kordes) Nuh, bersama Wakoordes Irman, Sekretaris Aas, Bendahara Yustin, dibantu anggota Riscy, Bio, Tika, Nay, Ira, Erlin, telah melakukan observasi di Desa Pute Mata selama 1 pekan.

Selama KKN, mereka mengemban misi ‘Meningkatkan Kualitas Desa Mandiri’ yang disusun dalam 15 program kerja, yang siap dilaksanakan.

Pemerintah desa, aparat, dan masyarakat, menyambut antusias mahasiswa peserta KKN dalam membantu meningkatkan kualitas, dan kemajuan Desa Pute Mata.

“Saya sangat bersyukur, kedatangan peserta KKN Unanda Palopo dalam membantu kami membangun desa,” ujar Kades Nasrum.

DPL KKN Unanda, Rafiqah, berpesan kepada mahasiswa, agar bisa menjaga nama baik kampus selama ditugaskan di masyarakat.

Koordes Nuh, mengaku bersyukur, karena keberadayaannya selama ini, disambuat baik masyarakat Desa Pute.

“Harapan kami, program kerja kami, bisa ikut berkontribusi membangun desa ini. Sehingga minimal ada perubahan yang dapat dilihat selama kami berada di desa ini,” tandasnya, Rabu 23 Oktober 2019. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini