Desak Bupati Evaluasi PDAM, Aliansi Mahasiswa Takalar Turun ke Jalan
TAKALAR, TEKAPE.co – Sejumlah mahasiswa Takalar, melakukan unjuk rasa dibeberapa titik, menuntut Bupati Syamsari Kitta, untuk mengevaluasi PDAM.
Aksi pertama dilakukan dijalan poros Jendral Sudirman, terus sejumlah massa aksi bergeser ke depan kantor Bupati Takalar dengan menaiki mobil Trotoar dengan sejumlah orator Aliansi Mahasiswa Takalar.
Titik aksi ketiga, di Sepang Gedung DPRD Takalar untuk menyampaikan aspirasi dengan membakar ban bekas.
Aksi tersebut sempat memanas akibat anggota DPRD tidak menemui massa aksi, sehingga massa aksi merasa kesal pada anggota DPRD.
Selang berapa menit, Komisi 2 DPRD Takalar akhirnya menemui peserta aksi.
Jendral lapangan, Aliansi Mahasiswa Takalar, Taufik mendesak bupati agar mengevaluasi PDAM atas kinerja buruk terhadap laporan keuangan dan juga membatalkan SK penerimaan karyawan.
“Sesuai dengan tuntutan, kami mendesak bupati agar mengevaluasi direktur PDAM atas laporan keuangan berdasarkan laporan BPKP, membatalkan SK penerimaan karyawan karena adanya indikasi nepotisme,” ujarnya.
Selain itu, Aliansi Mahasiswa Takalar mendesak APH, untuk mengusut tuntas penggunaan anggaran pabrik Air Minum Dalam Kemasan (AMDK), yang lebih belum beroperasi sampai sekarang dan menelan anggaran kurang lebih 1 Milyar.
Taufik juga mempertegas, jika ada oknum yang tidak bertanggung jawab dan mengklaim gerakan Aliansi Mahasiswa Takalar, maka oknum tersebut adalah penghianat dalam gerakan.
“Jika tuntutan kami tidak di indahkan maka kami akan Melakukan aksi demonstrasi dengan jumlah massa yang besar,” tutupnya. (*)
Tinggalkan Balasan