Curi Puluhan Tabung Gas di Palopo, Pria asal Pattedong Selatan Ini Dicokok Polisi
PALOPO, TEKAPE.co – Seorang pria berinisial HH (26) mencuri puluhan tabung gas elpiji 3 kilogram.
Selain mencuri puluhan tabung gas, pelaku juga menggasak sejumlah uang dan barang lainnya.
Pelaku yang merupakan warga asal Desa Pattedong Selata, Kabupaten Luwu, melakukan aksinya di salah satu warung di Jl Andi Mappanyompa, Kota Palopo.
BACA JUGA:
4 Remaja Aniaya 2 Pemuda Pakai Parang di Palopo Gegara Rokok
Kanit Reskrim Polsek Wara, Iptu A Akbar mengatakan, pelaku ditangkap di Jalan Patiandjala, Kelurahan Dangerakko, Kecamatan Wara, Palopo.
Akbar menjelaskan kronologi kasus pencurian yang dilakukan pria ini.
Awalnya, sekira pukul 01.00 WITA dini hari, pelaku masuk melalui jendela warung dengan cara mencongkel.
BACA JUGA:
Ditangkap Polisi, Pria di Toraja Potong Babi Curian di Acara Melamar Kekasih
“Saat di dalam warung pelaku mencuri 20 tabung gas elpiji 3 kilogram, uang tunai Rp 240 ribu, Cup Scaler (alat pres minuman), mesin cuci Mobil,” kata Akbar, Rabu 3 Mei 2023.
“Atas kejadian itu, korban mengalami kerugian sebesar Rp 10 juta,” imbuhnya.
Saat ini pelaku dan barang bukti 15 tabung gas elpiji 3 kilogram diamankan di Polsek Wara.
“Barang bukti lainnya masih dalam pencarian,” pungkas Akbar. (*)
Tinggalkan Balasan