Anda Pecinta Wisata Alam? Bisa Kunjungi Puncak Tabuan Rongkong Luwu Utara
LUWU UTARA, TEKAPE.co — Komunitas Rumah Panggung Luwu Utara membangun dan mengelola wisata alam di Desa Rinding Allo Kecamatan Rongkong Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan.
Komunitas Rumah Panggung Luwu Utara, Akram, mengatakan, pihaknya berharap semoga yang dibangun ini menjadi destinasi wisata alam baru di Kecamatan Rongkong Kabupaten Luwu Utara.
Dia juga mengatakan diawali dengan niat tulus untuk berbuat bersama Komunitas Rumah Panggung dan Komunitas Puncak Tabuan Kecamatan Rongkong.
Harapan besar terucap dari Sekcam Rongkong, Pasalongan dan Kepala Desa, agar Desa Rinding Allo bisa dikenal banyak Orang.
“Anda pecinta wisata alam, anda wajib mengunjungi Kecamatan Rongkong, Kabupaten Luwu Utara, Sulsel,” ujarnya.
Selain punya negeri berselimut awan atau Surga di balik gunung, Tana Masakke, julukan Rongkong, juga punya keindahan alam yang akan memanjakan mata.
Akram juga mengatakan, Puncak Tabuan itu tempatnya surga di balik gunung. Di sana bisa melihat pemandangan alam luas dan merasakan dinginnya alam.
Sekarang ditemukan destinasi wisata baru, yaitu puncak tabuan di Desa Rinding Allo, dengan pemandangan alam yang luar biasa yang dikelola komunitas Buntu Tabuan dan bekerja sama dengan komunitas Rumah Panggung Masamba. (jus)
Tinggalkan Balasan