Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Wanita Asal Luwu Ditangkap, Curi HP di Warung Coto Makassar Saat Hendak Mudik

Wanita berinisial SW (26) ditangkap lantaran curi HP milik pengunjung warung coto di di Jalan Perintis Kemerdekaan, Kecamatan Tamalanrea, Makassar. (ist)

MAKASSAR, TEKAPE.co – Seorang wanita ditangkap polisi lantaran diduga mencuri handphone (HP) milik pengunjung warung coto di Makassar, Sulawesi Selatan.

Wanita ini berinisial SW (27), dibekuk ketika dalam perjalanan mudik ke Kabupaten Luwu.

Kanit Reskrim Polsek Tamalanrea Iptu Jeriady mengatakan, SW mencuri HP pengunjung warung coto Makassar di Jalan Perintis Kemerdekaan, Kecamatan Tamalanrea, Makassar pada Jumat 14 April 2023 lalu.

“Wanita yang kami amankan ini diduga mencuri HP milik pengunjung warung coto di jalan Perintis Kemerdekaan,” katanya, Minggu 16 April 2023.

Pelaku, lanjut Jeriady, ditangkap di wilayah Kabupaten Sidrap saat menuju ke kampung halamannya di Luwu.

Pelaku mencuri HP ditinggal pemiliknya di atas meja saat hendak makan.

“Pelaku langsung mengambil HP tersebut dan disembunyikan di dalam tasnya sebelum kabur,” terangntya.

Selain membekuk pelaku, kata Jeriady, pihaknya juga turut menyita barang bukti yakni HP curian.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini