Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Pengemudi Truk yang Tabrak Mobil, Motor dan Pejalan Kaki Hingga Tewas Diancam 6 Tahun Penjara

Pengemudi truk, Sudirman (baju merah).

PALOPO, TEKAPE.co – Pria asal Takalar menabrak sejumlah kendaraan dan seorang pejalan kaki di Kota Palopo.

Akibatnya, pejalan kaki itu tewas dengan luka terbuka di kepala, patah pada kaki kanan dan luka terbuka pada bahu kanan.

Prai tersebut bernama Sudirman (26) warga Kabupaten Takalar.

Sementara korbannya bernama Darwis (37) warga  jalan DR Ratulangi, Kelurahan Salobulo, Kecamatan Wara Utara.

Saat kejadian, Darwis mengemudikan truk bernomor polisi DD 8263 AZ.

Kini, Darwis telah ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan di unit Lakalantas Polres Palopo.

“Pelaku ditahan dan ditetapkan sebagai tersangka,” kata Kanit Lakalantas Polres Palopo Iptu Marsuki, Kamis 21 Oktober 2021.

Marsuki menjelaskan, tersangka dijerat dengan Pasal 310 ayat 4 dengan ancaman hukuman maksimal 6 tahun penjara.

“Ancaman hukumannya maksimal 6 tahun penjara,” pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, tersangka menabrak sejumlah kendaraan roda empat dan dua pada pada Rabu 6 Oktober 2021 lalu.

Tersangka juga menabrak seorang pejalan kaki bernama Darwis (37). (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini