KUB Mega Tani Pintar dan Gempita Lutra Siap Tingkatkan Produktivitas Pertanian
LUWU UTARA, TEKAPE.co – Koordinator Gempita Luwu Utara Yudiatma Yahya, bersama Ketua KUB Mega Tani Pintar Luwu Utara Kadding, melakukan rapat koordinasi bersama Dinas Ketahanan Pangan Luwu Utara dan Dinas Tanaman Pangan, Holtikultura dan Perkebunan Luwu Utara, di Aula Rapat Dinas Tanaman Pangan, Holtikultura dan Perkebunan Luwu Utara, Jumat 15 September 2017
Rapat koodinasi itu membahas soal program Gempita dan KUB Mega Tani Pintar untuk dapat bersinergi menjadikan Luwu Utara jadi Lumbung PAJALE dalam mendorong program prioritas pangan di Indonesia.
Sekretaris Holtikultura dan Perkebunan, Majamuddin, mengatakan sangat mengapresiasi karena masih ada pemuda yang peduli kepada petani. Yang nantinya akan bekerjasama dengan para penyuluh dan petani untuk meningkatkan swasembada pangan di Indonesia.
“Dengan kehadiran adik-adik dapat menjadi solusi bagi para pemuda dan petani terutama memiliki pekerjaan,” kata Majamuddin.
Ia menjelaskan, potensi lahan Luwu Utara 7.500 kilo meter persegi, yang alamnya sangat subur dan memiliki potensi yang sangat cocok untuk lahan pertanian.
“Kita akan berikan data potensi luas lahan di Luwu Utara untuk pengembangan pertanian,” ucapnya.Untuk diketahui bahwa luas lahan Gempita 2.820 hektar se Luwu Utara. (jus)
Tinggalkan Balasan