Tekape.co

Jendela Informasi Kita

KPU Luwu Terima 6.102 Kotak Suara Berbahan Kardus Untuk Pemilu 2019

LUWU, TEKAPE.co – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Luwu telah menerima 6.102 unit kotak suara berbahan kardus untuk Pemilu 2019. Kotak suara tersebut pun sudah tiba di gudang logistik KPU Luwu, Kamis 15 November 2018 lalu.

Kasubag Umum dan Logistik KPU Luwu, Budi Haryono, usai mengecek jatah logistik pemilu mengatakan, jumlah kotak suara yang mereka terima sebanyak 6.102 unit dan bilik suara.

“Untuk Logistik Keperluan Pemilu 2019 berupa Kotak Suara dan Bilik Suara sudah berada di Kantor KPU Kabupaten Luwu,” ucapnya.

Jmlah kebutuhan kotak suara sudah disesuaikan dengan jumlah TPS sebanyak 1.172. Logistik Pemilu setelah tiba di daerah itu kemudian disimpan di gudang logistik dan akan dibuka kemudian disusun pada awal 2019. (ham)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini