Tekape.co

Jendela Informasi Kita

TNI Dampingi Petani Tebar Benih Padi, Dukung Program Pangan Desa

Anggota TNI dari Koramil Walenrang bersama kelompok tani menebar benih padi di sawah Desa Batusitanduk, Luwu, Senin (20/1/2026). (ist)

LUWU, TEKAPE.co – Upaya memperkuat program ketahanan pangan di tingkat desa terus dilakukan oleh aparat kewilayahan bersama masyarakat.

Babinsa Desa Batusitanduk, Kecamatan Walenrang, Kabupaten Luwu, Serka Abdul Jalil, turun langsung mendampingi kelompok tani dalam kegiatan penghamburan benih padi di area persawahan, Senin (20/1/2026).

Kegiatan tersebut menjadi bagian dari semangat gotong royong antara TNI dan warga desa dalam menyukseskan musim tanam padi yang telah dimulai di wilayah tersebut.

Kehadiran Babinsa di tengah petani diharapkan dapat memotivasi serta memperkuat sinergi dalam meningkatkan hasil pertanian.

“Alhamdulillah, ini adalah wujud kebersamaan kami dengan masyarakat. Saat ini desa kami sudah memasuki masa tanam padi, sehingga kami melakukannya bersama-sama,” ujar Serka Abdul Jalil.

Ia menambahkan, pendampingan kepada kelompok tani rutin dilakukan sebagai bentuk dukungan terhadap para petani dalam mengelola lahan dan memaksimalkan hasil panen.

Menurutnya, kehadiran Babinsa juga disambut positif oleh masyarakat setempat.

“Berbaur dengan warga sudah menjadi bagian dari tugas kami. Harapannya, apa yang ditanam hari ini bisa memberikan hasil yang memuaskan ke depannya,” katanya.

Melalui kegiatan ini, diharapkan program ketahanan pangan desa di Kabupaten Luwu dapat terus berjalan optimal, sekaligus mempererat hubungan antara aparat kewilayahan dan masyarakat tani.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini