Tekape.co

Jendela Informasi Kita

7 Bulan Upah Jaga Tak Dibayar, Nakes di Puskesmas Sendana Palopo Ancam Mogok Kerja

Puskesmas Sendana. (ist)

PALOPO, TEKAPE.co – Sejumlah tenaga kesehatan (nakes) di Puskesmas Sendana, Kota Palopo, Sulawesi Selatan, ancam mogok kerja.

Ancaman itu lantaran upah jaga 18 orang nakes belum dibayarkan sejak 7 bulan terakhir dan mereka tidak mendapat kejelasan.

“Tiap bulan upah jaga yang harus kami terima Rp 500 ribu dan sejak 7 bulan terakhir kami belum terima,” kata salah satu nakes kepada Tekape.co, Selasa 2 Agustus 2022.

BACA JUGA:
Insentif Gubernur Sulsel Sasar Guru Mengaji Difabel Masa Pengabdian 44 Tahun

Ia juga mengatakan, jika di tahun 2021, mereka hanya menerima upah jaga selama 4 bulan.

“Tahun kemarin (2021) saja kami terima hanya 4 bulan,” ucapnya.

Kami, lanjutnya, sudah menanyakan soal upah jaga ke kepala puskesmas dan dijanji akan dibayar untuk 1 bulan pada tanggal 22 Agustus ini.

BACA JUGA:
Pemprov Sulsel Dampingi Perawatan Anak Korban Pelecehan Seksual di Jeneponto

“Jika tanggal 22 Agustus nanti kami tidak dibayar, maka kami akan mogok kerja sekalipun kami sudah diancam akan dikeluarkan dari puskesmas,” katanya.

Kapala Puskesmas Sendana Wahidin Rusli yang dikonfirmasi mengatakan, belum ada anggaran yang cair pencairan.

“Anggarannya belum cair,” ucapnya singkat.

(rindu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini