Wakil Wali Kota Palopo Bersama PLN Serahkan Bantuan ke Warga Kurang Mampu
PALOPO, TEKAPE.co – Wakil Wali Kota Palopo Rahmat Masri Bandaso bersama Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UP3 Palopo memberikan bantuan sembako dan bantuan menikmati listrik kepada Fuddin, salah satu warga yang tinggal Nyiur, Rabu 10 Maret 2011.
Wakil Wali Kota Palopo Rahmat Masri Bandaso yang hadir bersama rombongan PLN mengatakan, kita bersyukur kepada Allah SWT karena PLN telah memberikan bantuan sembako dan bantuan menikmati listrik melalui program “Light Up The Dream” kepada warga yang kurang mampu.
“Alhamdulillah, kiranya bantuan sembako dan bantuan menikmati listrik melalu program Light Up The Dream dapat meringankan beban masyarakat dimasa pandemi ini,” kata RMB akronim Rahmat Masri Bandaso.
BACA JUGA:
RMB Ajak Pengurus dan Kader KAMMI Kembangkan Program Kemaslahatan Umat
RMB juga mengapresiasi dan berterimakasih kepada seluruh PLN atas kepeduliannya kepada masyarakat Kota Palopo.
Turut hadir, GM UIW Sulselrabar, SRM SDM UIW Sulselrabar, Manager UP3 Kota Palopo serta Para Manager ULP Se UP3 Palopo. (*)
Tinggalkan Balasan