SBj Harap Perusahaan Swasta Ikut Aktif Lestarikan Budaya Luwu
PALOPO, TEKAPE.co – Perusahaan swasta yang ada di wilayah Luwu Raya ini, diharapkan juga ikut berpartisipasi aktif dalam pelestarian budaya dan situs sejarah peninggalan Kerjaan Luwu.
Partisipasi pihak swasta diharapkan lebih ditingkatkan lagi, bukan hanya pemerintah empat Kabupaten/Kota yang ada di Luwu Raya.
Tokoh adat Pangkulukada se-compleks Ilang Batu dan Tomakaka Bolong, Syukur Bijak (SBj) kepada wartawan, menyampaikan agar insvestor yang selama ini berusaha dan mengeruk kekayaan di Tana Luwu agar memberikan ‘upeti’ kepada Kedatuan Luwu, sebagai bentuk perhatian terhadap pelestarian budaya dan situs sejarah.
“Mereka yang selama ini mengambil hasil bumi di Tana Luwu, apa salahnya sedikit memberikan perhatian ke Kedatuan Luwu. Seperti perusahaan tambang PT Vale di Sorowako, dan PT Panply di Bua, sebaiknya ikut melestarikan dan membangun Budaya Luwu,” ujarnya.
SBj yang juga mantan Wakil Bupati Luwu, berharap kedepannya pemerintah daerah membangun komunikasi ulang dengan perusahaan yang berada di daerah mereka.
“Kontrak kerja antara pemerintah daerah dan perusahaan yang berinvestasi di daerah sebaiknya memuat satu point terkait pembagian hasil ke Kedatuan Luwu,” kuncinya. (*)
Tinggalkan Balasan