Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Sahur Bareng di Pos Pelayanan Ketupat, Ini Pesan Kapolres Toraja Utara

RANTEPAO, TEKAPE.co – Kapolres Toraja Utara AKBP Yudha Wirajati sahur bersama angggota yang berada di Pos Pelayanan Ketupat di Jalan Andi Mappanyukki, Kecamatan Rantepao, Selasa 5 Mei 2020.

Hadir dalam sahur bersama, Dandim 1414 Tator Letkol Czi Zaenal Arifin, M. Han, Kadis Pariwisata Yorry, Kasdim 1414 Tator, Kabag Ren Polres Torut Kompol Sudaryanto, Kasat Lantas AKP Semuel dan Danramil 02 Rantepao.

Kapolres Toraja Utara AKBP Yudha Wirajati  mengatakan, sahur bersama ini untuk meningkatkan sinegritas TNI-Polri serta memastikan keamanan Toraja Utara.

BACA JUGA:
Dhevy Bijak Bantu Mahasiswa di Asrama IPMIL di Makassar

“Kami akan all out dalam melakukan pengamanan di bulan Ramadhan dan pos pengamanan ini untuk masyarakat yang meminta pelayanan,” kata Yudha.

Ia juga mengatakan, pihaknya akan selalu melakukan patroli untuk mencegah adanya warga yang berkumpul dan memeriksa setiap pendatang.

Orang nomor satu di Polres Toraja Utara ini menekankan agar personil yang berjaga di pos selalu menjaga kebersihan pos dan tidak meninggalkan pos sebelum pergantian jaga.

BACA JUGA:
Legislator Suruh Keluar Saat Meliput di DPRD, Ini Penjelasan WN

“Jaga kekompakan dan kerjasama yang baik terhadap institusi yang terlibat dalam pengamana dan tetap santun terhadap masyarakat,” ujarnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini