Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Rachmansyah-Harsono Paslon Pertama di Pilbup Morowali Mendaftar ke KPU

Pasangan bakal calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Morowali, Rachmansyah Ismail-Harsono Lamusa saat mendaftar ke KPU Morowali, Rabu 28 Agustus 2024. (ist)

MOROWALI, TEKAPE.co – Sebagai kader Partai Gerindra, pasangan bakal calon (paslon) Rachmansyah Ismail-Harsono Lamusa berpeluang besar menang di Pilkada Morowali 2024.

Rachmansyah-Harsono Lamusa telah mendaftar ke KPU Morowali, pada Rabu 28 Agustus 2024. Paslon inui yang pertama mendaftar ke KPU Morowali.

Terkait peluang, Rachmansyah-Harsono punya kans. Apalagi, Ketua Umum DPP Partai Gerindra yang juga Presiden Republik Indonesia terpilih Prabowo Subianto telah menginstruksikan DPC Partai Gerindra beserta partai koalisi memenangkan Rachmansyah-Harsono.

“Pak Rachmansyah ini sudah kader Partai Gerindra, bahkan beliau diangkat sebagai Ketua DPC Partai Gerindra Morowali untuk menggantikan ketua sebelumnya, Asgar Ali. Bapak Prabowo selaku Ketum Partai Gerindra sangat menginginkan agar Rachmansyah-Harsono Lamusa dapat memenangkan pertarungan,” ujar Ketua Tim Koalisi, Aminudin Awaludin.

Saat mendaftar, Rachmansyah-Harsono Lamusa disambut Ketua KPU Morowali, Adhar, beserta ajarannya. Mereka juga disambut tarian adat, ketika hendak memasuki gedung KPU. Di Pilkada Morowali 2024, Rachmansyah-Harsono Lamusa diusung koalisi Partai Gerindra sebanyak 4 kursi, PKB sebanyak 2 kursi, dan PBB juga 2 kursi.

Pada kesempatan tersebut, pasangan Rachmansyah-Harsono Lamusa didampingi Ketua Tim Koalisi, Aminudin Awaludin yang juga Ketua DPC PBB Morowali, selain itu nampak pula Ketua DPC PKB, Nursabah, Ketua DPRD Sulteng sekaligus politisi Partai Gerindra, H Ambo Dalle, dan Ketua Tim Pemenangan Rachmansyah-Harsono Lamusa, Silahudin Karim.

Sesudah mendaftar di KPU, Rachmansyah berbicara di hadapan pendukungnya bahwa Insyaallah di hari yang sama Rabu tanggal 27 November 2024 nanti, pasangan Rachmansyah-Harsono akan meraih dukungan dari masyarakat.

“Mohon dukungan yang sebesar-besarnya kepada masyarakat Morowali semoga kami dapat memenangkan pertarungan ini,” ucap Rachmansyah.

Hal yang sama diungkapkan Harsono Lamusa, menurutnya pendaftaran yang dilaksanakan pada hari ini sudah sesuai rencana sekalipun ada beberapa hambatan yang sempat menghadang namun Alhamdulillah Rachmansyah-Harsono berhasil mendaftar ke KPU.

“Saya bangga dan terhormat bisa mendampingi Pak Rachmansyah, beliau sosok pemimpin visioner, pekerja dan pemikir, ayo kita gas menuju kemenangan,” ucap Harsono Lamusa. (FSI/HF)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini