Produk Mirainesia Dinyatakan Aman dan Bebas Bahan Kimia Berbahaya
BELOPA, TEKAPE.co – Produk ramah lingkungan yang diproduksi Mirainesia di Belopa, Kabupaten Luwu, telah dinyatakan aman dan bebas dari bahan kimia.
Hal itu disampaikan Founder Miranesia, Ahmadi Abbas, Senin 2 Desember 2019.
Madi, sapaan akrabnya, mengungkapkan, produknya telah diperiksa Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM), hasilnya produk yang diproduksi tidak berbahaya dan bebas dari bahan kimia.
Hasil pemeriksaan BPOM itu telah disampaikan langsung BPOM Provinsi Sulawesi Selatan bersama pihak Pemkab Luwu, Senin siang.
BPOM dan Pemkab Luwu berkunjung langsung ke lokasi produksi untuk melihat langsung proses pembuatan produk ramah lingkungan itu.
“Hasil laboratorium BPOM, produk kami dinyatakan tidak ada unsur kimia berbahaya untuk kesehatan.
Alhamdulillah aman untuk digunakan,” ujar Ketua I-Lontara Foundation ini.
Untuk diketahui, produk yang diproduksi Miranesia di I-Lontara Foundation itu diantaranya gelas dan teko dari batok kelapa, piring yang terbuat dari pelepah pinang dan daun pisang, serta gelas bambu dan pipet bambu.
Semua yang diproduksi adalah bahan ramah lingkungan, yang memang menjadi fokus utamanya. (*)
Tinggalkan Balasan