Pratiwi Lanteng Pimpin Srikandi Hanura Sulsel, Siap Berbuat yang Terbaik
JAKARTA, TEKAPE.co – Ketua DPC Hanura Palopo, Pratiwi Lanteng Bustami SE MM, dilantik menjadi Ketua Srikandi Hanura Sulsel.
Wiwi, sapaan akrab Pratiwi, dilantik bersamaan dengan pelantikan pengurus DPP Srikandi dan para Ketua DPD Srikandi Hanura se Indonesia, Kamis malam, 21 September 2023, di Hotel Royal Kuningan, Jakarta.
Sementara untuk kepengurusan di DPP Srikandi Hanura, Irawati dipercaya sebagai Ketum Srikandi Hanura periode 2023-2028, Sekretaris Jenderal Herlina Pakpahan, dan Bendahara Umum Ruth Tyas.
Kepengurusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Srikandi Hanura dikukuhkan langsung Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (Oso), bersama dengan pengurus Laskar Muda Hanura (Lasmura) di Jakarta.
Ketua Umum Partai Harura Oesman Sapta Odang (OSO) minta kepada kader dan pengurus Srikandi dan Laskar Muda Hanura (Lasmura) untuk terus berupaya keras memakmurkan daerahnya masing-masing.
“Kalau Jakarta makmur, apa Indonesia sudah makmur, kan belum tentu. Tidak mungkin kalau hanya Jakarta yang makmur. Yang kita mau adalah seluruh daerah di Indonesia ini makmur. Dengan kemakmuran daerah maka ada kemakmuran bangsa Indonesia. Itu sebabnya tagline kita berpihak kepada daerah,” ujar OSO.
Caranya, kata OSO, dengan mengajak kaum milenial untuk berperan aktif dalam membangun daerah.
Sementara itu, Ketua DPD Srikandi Hanura Sulsel, Pratiwi Lanteng Bustami menyatakan siap bersama-sama membesarkan Srikandi Hanura dan berbuat yang terbaik untuk daerah dan kesejahteraan masyarakat, utamanya kaum perempuan.
“Insya Allah, amanah ini akan kami jalankan dengan sepenuh hati,” ujarnya. (*)
Tinggalkan Balasan