Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Pj Wali Kota Palopo Terima Kunjungan Anggota Bawaslu RI, Bahas Kesiapan PSU Pilkada

Sesi foto Pj Wali Kota Palopo, Firmanza DP bersama anggota Bawaslu Republik Indonesia, Lolly Suhenty, Selasa (13/5/2025). (ist)

PALOPO, TEKAPE.co – Penjabat (Pj) Wali Kota Palopo, Firmanza DP menerima kunjungan kerja anggota Bawaslu Republik Indonesia, Lolly Suhenty, pada Selasa (13/5/2025).

Pertemuan ini menjadi momentum penting dalam rangka penguatan sinergi menjelang pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Palopo.

Dalam kunjungan tersebut, Lolly Suhenty menekankan pentingnya kerja cepat, kolaboratif, serta peningkatan patroli dan sosialisasi bersama para mitra strategis.

“Penting untuk menjaga ketepatan dalam menjalankan tugas pengawasan, baik dari sisi prosedur, tata cara, maupun mekanisme. Kita sudah memiliki alat kerja yang jelas, tinggal memastikan bahwa seluruh jajaran dapat memahami dan membimbing pelaksanaannya di lapangan,” ujar Lolly Suhenty.

Ia juga menyampaikan harapan agar PSU Pilkada Palopo dapat berlangsung secara jujur, adil, dan sesuai dengan ketentuan perundang-undangan.

Sementara itu, Pj Wali Kota Palopo menegaskan bahwa Pemerintah Kota Palopo siap mendukung penuh seluruh tahapan pelaksanaan PSU.

“Pemerintah Kota Palopo siap melaksanakan PSU dan memberikan dukungan secara menyeluruh, baik dari sisi anggaran maupun dukungan teknis lainnya. Kami berharap sinergi antara pemerintah daerah, Forkopimda, KPU, Bawaslu, serta TNI/Polri dapat terjalin dengan baik,” jelas Firmanza.

Ia juga menambahkan bahwa pemerintah daerah berkomitmen menjaga netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dan menciptakan situasi yang kondusif selama proses PSU berlangsung.

“Dengan sinergi dan kolaborasi yang baik, seluruh tahapan PSU dapat berjalan lancar tanpa hambatan. Kami memastikan seluruh stakeholder terlibat aktif dalam menjaga kelancaran dan keamanan pelaksanaan pemilu ulang di Kota Palopo,” tutupnya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini