Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Pindah Tugas, Pimpinan Cabang BRI Palopo Pamitan Khusus Dengan Komunitas D’Cappo

PALOPO, TEKAPE.co – Kebersamaan dari salah satu komunitas warung kopi favorit di Kota Palopo, D’Cappo di Jalan Diponegoro, nampak ketika menggelar perpisahan sederhana dengan Pimpinan Cabang PT BRI Palopo, Muh Naufal Thoriqi, yang akan pindah tugas ke Kabupaten Blora, Jawa Tengah.

Acara yang dibungkus dengan soft ngopi bersama tersebut berlangsung meriah, pada Kamis 8 Agustus 2019, siang.

H Amang Usman, mewakili komunitas dalam sepatah katanya mengatakan, ini sebagai bentuk rasa kebersamaan dengan Pak Pinca yang selama ini ngopi bersama teman-teman di Warkop D’Cappo.

Sementara itu, Muh Naufal, saat diberi kesempatan berbicara menyampaikan permohonan maaf jika selama ini ada kekhilafan.

“Kami sebagai pribadi maupun sebagai pimpinan mengucapkan terima kasih dan permohonan maaf atas interaksi dengan teman-teman selama ini. Baik itu hubungan sebagai sesama penikmat kopi, maupun sebagai mitra bisnis,” ucapnya.

Acara yang dipandu oleh Reski Azis, Ketua Ansor Palopo tersebut, semakin meriah setelah komunitas menyerahkan sejumlah cinderamata kepada Muh Naufal.

Penyerahan cinderamata diserahkan secara bergantian oleh Amang Usman, dr Herman Jaya, dr Syukur (Ketua PSSI Kota Palopo), hingga Ruslan salah seorang pengusaha properti ternama. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini