Pilkada, 728 Hansip Siap Jaga 364 TPS di Palopo
PALOPO, TEKAPE.co – Sehari sebelum pelaksanaan Pilkada serentak, 27 Juni 2018, Pemerintah Kota Palopo menggelar apel kesiapan satuan perlindungan masyarakat (Linmas) atau hansip untuk pengamanan TPS pelaksanaan pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Palopo 2018, di Lapangan Pancasila Palopo, Selasa 26 Juni 2018.
Sebanyak 728 personil Linmas yang akan diturunkan membantu menjaga keamanan di setiap Tempat Pemungutan Suara (TPS), mendampingi Personil TNI dan Polri.
728 personil Linmas akan tersebar di 364 TPS. Masing-masing TPS akan ditempatkan 2 orang personil Linmas guna mengawal jalannya proses pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Palopo.
Bertindak sebagai Pembina Apel, Kapolresta Kota Palopo, AKBP Taswin SIK, dalam arahannya, mengharapkan kepada seluruh porseni Linmas yang diamanahkan mengawal proses pilkada serentak 2018, agar dapat menjalankan tugas dengan baik.
“Kerena Linmas sebagai bagian dari perlindungan masyarakat, maka harus mampu dan terlibat langsung dalam mengamankan jalannya pilkada dengan damai,” ungkap Taswin.
Taswin juga mengingatkan kepada aparat agar dapat netral dalam penanganan proses yang berjalan. Jangan melakukan hal-hal atau tindakan tanpa ada perintah.
“Kita tidak ingin hal buruk yang pernah terjadi pada Pilkada lalu terulang. Kita ingin Kota Palopo tetap dalam kondisi aman dan damai,” tegas Taswin.
Pada apel tersebut turut hadir Personil TNI, sebanyak 25 personil dan POLRI dan Brimob sebanyak 175 personil. Selain Apel Siaga Personil Linmas, juga diakukan pembekalan bagi personil linmas agar nantinya para Linmas dapat bertugas sesuai dengan tugas dan fungsi (tupoksi) Linmas.
Selain Kapolres Kota Palopo AKBP Taswin SIK, turut hadir Ketua DPRD Kota Palopo Harisal A. Latif, dan Ketua KPU Kota Palopo Haedar Djidar, Pj Sekda Kota Palopo H Jamaluddin Nuhung, Wakapolres Kota Palopo Woro Susilo, perwakilan Kodim 1403 Sawerigding, dan beberapa Pimpinan Perangkat Daerah lainnya. (hms)
Tinggalkan Balasan