Perumda TM Palopo Tutup Sementara Selama Libur Idul Fitri dan Nyepi
PALOPO, TEKAPE.co – Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Tirta Mangkaluku (TM) Palopo mengumumkan penghentian sementara layanan selama libur nasional dan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri serta Hari Suci Nyepi Tahun Baru Saka 1947.
Penutupan layanan ini akan berlangsung mulai Jumat, 28 Maret 2025, dan kembali beroperasi pada Selasa, 8 April 2025.
Dalam pernyataan resminya yang dirilis pada Kamis, 27 Maret 2025, Perumda Air Minum TM Palopo menyampaikan bahwa terdapat empat jenis layanan yang terdampak selama masa libur tersebut, yaitu:
Pendaftaran sambungan baru.
Layanan penagihan secara langsung.
Operasional loket pembayaran di kantor Perumda TM Palopo.
Meski demikian, pelanggan tetap dapat melakukan pembayaran tagihan air melalui agen mitra resmi Perumda TM dan layanan Mobile Banking.
Layanan Pengaduan Tetap Beroperasi
Bagi pelanggan yang mengalami kendala atau memiliki pengaduan terkait layanan air bersih, Perumda TM Palopo tetap menyediakan jalur komunikasi melalui WhatsApp di nomor 0851-4532-0000.
Untuk informasi lebih lanjut, pelanggan diimbau untuk mengikuti pengumuman resmi melalui kanal komunikasi Perumda Air Minum Tirta Mangkaluku Palopo.
Dengan adanya penghentian sementara ini, pelanggan diharapkan dapat melakukan pembayaran tagihan lebih awal guna menghindari keterlambatan.(*)
Tinggalkan Balasan