Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Pererat Silaturahmi, Musyawarah DPK BKPRMI Kecamatan Digelar Dua Hari

Musyawarah DPK BKPRMI digelar dalam rangka mempererat silaturahmi serta memanfaatkan BKPRMI untuk kemakmuran mesjid. Musyawarah digelar selama dua hari di Villa Grand Hill Sibolangit, pada 14-15 Oktober 2023. (ist)

MEDAN, TEKAPE.co – Mempererat Silaturahmi, masyarakat menggelar Musyawarah tingkat Kecamatan DPK BKPRMI Namo Rambe, di Villa Grand Hill Sibolangit, pada 14 – 15 Oktober 2023.

Kegiatan yang berlangsung 2 hari itu diikuti 20 peserta musyawarah serta remaja mesjid Walasri (Remwa).

Dalam sambutannya, Ketua BKPRMI Namo Rambe, N H Nasution, berharap agar BKPRMI dapat bermanfaat bagi kemakmuran mesjid.

“Jadikan BKPRMI ini sebagai wadah yang sangat bermanfaat bagi masyarakat dalam memakmurkan masjid. Tetap jalankan program yang sudah berjalan, jangka menengah maupun jangka panjang, jangan jadikan BKPRMI ini muncul ketika di waktu waktu tertentu saja,” ujarnya.

Tak hanya itu, lanjut N H Nasution, juga mengatakan bahwa, Namo Rombe akan mendukung penuh berjalannya Pemilu 2024 yang sudah di depan mata untuk mewujudkan kenyamanan bersama.

“Kalau di tanya saya ya memilih itu wajib, itu kembali ke hati masing-masing, tetapi jangan sampai golput. Ingat, jangan golput, karna pentingnya suaramu untuk indonesia kedepannya.” pungkasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini