Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Pendaftar Pertama, KPU Nyatakan Berkas Caleg PKS Lutra Lengkap dan Diterima

Ketua KPU Lutra menerima berkas pendaftaran caleg PKS di Aula Demokrasi KPU, Senin, 8 Mei 2023. (accy/tekape.co)

MASAMBA, TEKAPE.co — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Luwu Utara (Lutra) menerima Pengajuan Bakal Calon Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Luwu Utara (Lutra) dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) untuk Pemilihan Umum (Pemilu) 2024, di Aula Demokrasi KPU, Senin, 8 Mei 2023.

PKS Lutra tercatat sebagai parpol pertama mendaftarkan calegnya untuk Pemilu 2024 di Lutra.

Hadir dalam kegiatan itu, Komisioner KPU Luwu Utara, LO dan pengurus PKS, Perwakilan Bawaslu, dan Perwakilan Polres Luwu Utara.

Pengajuan caleg PKS itu diterima langsung Ketua KPU Syamsul Bachri, didampingi oleh Anggota KPU Divisi Teknis Penyelenggaraan Hayu Vandy, Hukum dan Pengawasan Syabil, para Kasubag, dan staf.

Ketua KPU Luwu Utara, Syamsul Bachri mengatakan penerimaan dokumen pengajuan Bakal Calon Anggota DPRD Kabupaten Luwu Utara ini berlangsung dari 1-14 Mei 2023.

Komisioner KPU Lutra Divisi Teknis Penyelenggaraan, Hayu Vandy mengatakan setelah dilakukan pemeriksaan, berkas bakal calon dari PKS Kabupaten Luwu Utara dinyatakan lengkap dan diterima.

“Dokumen pencalonan yang diperiksa pada masa pengajuan ini adalah formulir model B-Pengajuan Parpol, formulir Model B-Daftar Bakal Calon disertai foto diri terbaru, dan dokumen persetujuan DPP masing-masing partai politik,” jelasnya

Ia menjelaskan, berkas pengajuan bakal calon akan dikembalikan, jika ditemukan tidak lengkap, dan akan diberi kesempatan untuk melengkapi sampai batas akhir pengajuan, yaitu 14 Mei 2023, pukul 23.59 wita.

Setelah masa pendaftaran ini, akan dilakukan pemeriksaan kebenaran/keabsahan dokumen persyaratan bakal calon, pada 15 Mei hingga 23 Juni 2023.

Ketua PKS Lutra, Aminuddin Wahid menyampaikan terima kasih kepada KPU Kabupaten Luwu Utara atas proses penerimaan pengajuan bakal calon yang berjalan lancar dan profesional. (accy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini