Pemkot Palopo Siapkan 4,8 Hektare Lahan untuk Sekolah Rakyat
PALOPO, TEKAPE.co – Wali Kota Palopo, Naili, meninjau lokasi yang direncanakan sebagai lahan pembangunan Sekolah Rakyat di Kelurahan Songka, Kecamatan Wara Timur, Kota Palopo, Jumat (21/11/2025).
Peninjauan dilakukan bersama Kabid Aset Daerah, Imam Darmawan, serta Satker dari Direktorat Jenderal Pelaksanaan Prasarana Strategis Wilayah Sulawesi Selatan (Sulsel).
Dalam peninjauan tersebut, Wali Kota memperlihatkan lahan yang diajukan kepada Kementerian Sosial sebagai lokasi pembangunan.
Lahan tersebut merupakan aset Pemerintah Kota (Pemkot)Palopo, dengan status Sertifikat Hak Pakai seluas 4,8 hektare.
“Kami sangat mendukung program ini karena langsung menyentuh kebutuhan masyarakat akan fasilitas pendidikan yang layak dan terjangkau,” ujar Naili.
Tahapan berikutnya adalah proses pengukuran dan verifikasi sertifikat tanah bersama tim dari Kementerian Pekerjaan Umum.
Jika disetujui pemerintah pusat, alokasi anggaran dan proses pembelian lahan akan segera dilaksanakan.
Pemkot Palopo, berharap keberadaan Sekolah Rakyat ini dapat menjadi alternatif layanan pendidikan yang mampu meningkatkan kualitas sumber daya manusia di daerah tersebut, sekaligus memberikan manfaat nyata bagi peningkatan mutu pendidikan masyarakat.(*)



Tinggalkan Balasan