Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Pelanggan PDAM Tirta Bukae Lutra Kini 8.438 Sambungan

LUWU UTARA, TEKAPE.co – Pelanggan PDAM Tirta Bukae Luwu Utara, kini mencapai 8.438 sambungan.

Hal ini diungkapkan Kepala PDAM Tirta Bukae Luwu Utara, Arif saat memberikan sambutan dalam peresmian Kantor dan Gedung PDAM Tirta Bukae, Luwu Utara. Selasa, 13 Januari 2020

“Saat ini, kami laporkan bahwa pelanggan PDAM Tirta Bukae telah mencapai 8.438 sambungan,” ungkapnya.

Namun demikian, Arif juga mengatakan bahwa pihaknya terus melakukan pembenahan agar kualitas dan pelayanan air bersih di Luwu Utara dapat berjalan dengan baik.

“Masih banyak hal yang mesti kita lakukan dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan air bersih dan layak konsumsi,” tandas Aris.

Selain pelayanan peningkatan kualitas air bersih, Aris juga mengulas biaya pembangunan dan gudang PDAM Tirta Bukae yang telah diresmikan.

Aris menyebutkan pembangunan kantor dan gudang PDAM Tirta Bukae, bersumber dari dana PDAM Tahun Anggaran 2019 sebesar Rp 249.329.405.

Bukan hanya itu, PDAM Tirta Bukae juga menganggarkan pengadaan kendaraan dinas untuk operasional sebanyak enam unit, dengan nilai Rp 287.575.000.

Keempat kendaraan operasional tersebut terdiri dari kendaraan roda dua 2 unit, roda tiga 3 unit serta roda empat 1 unit.

Dalam kesempatan yang sama, Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani yang meresmikan kantor dan gudang tersebut, berharap agar semua rumah di Luwu Raya dapat mengakses air bersih.

“Saya mengapresiasi kinerja PDAM atas apa yang telah dilakukan selama ini. Untuk itu, capaian ini harus dijaga dan ditingkatkan, harapan kita, semua rumah bisa mengakses layanan air bersih dan layak konsumsi,” harapnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini