Panitia Pembangunan Masjid Agung Belopa Lapor ke Kejaksaan Dugaan Korupsi Rehab Kubah
LUWU, TEKAPE.co – Panitia Pembangunan Masjid Agung Belopa mendatangi Kejaksaan Negeri (Kejari) Luwu.
Maksut kedatangan mereka ke Kejari Luwu, ingin menyampaikan dugaan korupsi rehab kubah Masjid Agung Belopa yang menelan anggaran dari Provinsi Sulsel senilai Rp 2 miliar.
Ketua Tim Pembangunan Masjid Agung Belopa Andi Wajuanna mengatakan, diminta membuat laporan resmi secara tertulis usai melakukan diskusi dengan jaksa pada Selasa 23 Agustus lalu.
BACA JUGA:
Inspektorat Minta Rekanan Proyek Stadion Malili dan Islami Center Kerja Sesuai Perencanaan
“Kami berharap jaksa melakukan penyelidikan atas proyek rehab kubah masjid ini karena kami yakin banyak yang tidak sesuai. Anggaran Rp 2 miliar bukan anggaran yang sedikit,” ujarnya, Minggu 28 Agustus 2022.
Kami, lanjutnya, bersama pengurus masjid lainnya sudah mengadakan rapat dan mengumpulkan dokumen serta telah membuat laporan tertulis untuk diserahkan ke kejaksaan. (*)
Tinggalkan Balasan