Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Palopo Bertahan di Zona Merah, Semua Pihak Diminta Ikut Partisipasi Cegah Penularan Covid-19

dr Ishaq Iskandar

PALOPO, TEKAPE.co – Kota Palopo kembali dilaporkan masuk status zona merah atau risiko tinggi penyebaran covid-19.

Status zona merah Kota Palopo ini termasuk satu-satunya daerah di Sulsel, sejak beberapa bulan terakhir.

Sementara Toraja Utara, Tana Toraja, dan Pinrang masuk zona kuning atau risiko rendah. Sedangkan daerah lainnya masih ada di zona orange atau resiko sedang.

Juru bicara Covid-19 Palopo, dr Ishak mengatakan peningkatan Covid-19 di Kota Palopo beberapa hari terakhir meningkat.

Data dari Satuan Tugas Covid-19 Kota Palopo per 25 Desember 2020, untuk kasus positif aktif sebanyak 112 orang, sembuh 468, dan angka kematian kini sebanyak 21 orang. Atau total sudah ada 601 kasus terkonfirmasi Covid-19 di Kota Palopo.

dr Ishak mengingatkan agar warga wajib tidak menyepelekan covid-19 serta disiplin mematuhi protokol kesehatan.

“Dengan jumlah kasus meningkat, mulai dari kasus positif yang dibandingkan dengan jumlah sampel yang diperiksa, jumlah kematian, dan lainnya. Maka untuk keluar dari zona merah di Palopo, kita harus tetap disiplin, patuhi protokol kesehatan dengan baik, jangan cuek dan tidak peduli serta macapa,” jelasnya.

dr Ishaq juga mengatakan, upaya lain yang harus dilakukan untuk mewaspadai penyebaran Covid-19,
semua pihak harus bekerjasama.

“Semua pihak harus kerjasama dan berpartisipasi untuk mencegah penularan penyakit ini,” pungkasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini