Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Pagar SD Ambruk Diterjang Banjir, Kadisdik Bersama Dewan Luwu Sempatkan Tinjau Langsung

Kepala Dinas Pendidikan Luwu, Drs Hasbullah bersama Anggota DPRD Luwu, Arby Arsyad saat Memantau Langsung Kondisi Pagar SDN Dangkang yang Rusak Akibat Banjir. (foto: Ilham/tekape.co)

LUWU, TEKAPE.co – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Luwu, Drs Hasbullah Bin Mush, bersama Anggota DPRD Luwu F-Nasdem, Arbi Arsyad, meninjau langsung Pagar Sekolah Ambruk Akibat Banjir di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 66 Dakkang, Desa Barowa, Kecamatan Bua, Luwu, Kamis, 23 Desember 2021.

Dalam kesempatan tersebut Kadis Pendidikan dan Dewan Luwu melihat secara langsung kondisi pagar sekolah yang ambruk, serta meninjau sarana prasarana sekolah yang juga terdampak banjir.

“Peninjauan yang kita lakukan ini sesuai dengan pelaporan dari masyarakat, bahwa akibat banjir imbasnya Pagar SDN Dangkang ambruk, sehingga kita tinjau langsung bersama dengan Anggota DPRD Luwu,” ujar, Kadis Pendidikan Luwu, Drs Hasbullah Bin Mush.

Lanjut, Hasbullah mengatakan akan mengusahakan agar segera pagar sekolah tersebut di perbaiki.

“InsyaAllah, kita upayakan dan usahakan perbaikannya, karena Pembahasan Anggaran pokok 2022 telah lewat, Kita Usahakan Perbaikan ini masuk di Anggaran perubahan dan menjadi skala prioritas,” jelasnya.

Sementara itu, Anggota DPRD Luwu, Arby Arsyad, menekankan agar Pagar SDN Dangkang untuk segera di perbaiki, agar tidak membahayakan siswa pasalnya pagar sekolah ambruk tersebut berdekatan dengan sungai, selain itu tanah dipinggir sungai tersebut juga mengalami pengikisan.

“Saya sampaikan apresiasi kepada Kadis Pendidikan Luwu yang turun langsung meninjau Pagar sekolah, Melalui kunjungan ini kita harapkan Dinas Pendidikan untuk segera melakukan perbaikan pagar sekolah yang rusak akibat banjir ini,” tandasnya. (Ham)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini