Naili Trisal Temui Haidir Basir di Makassar, Tegaskan Silaturahmi di Atas Politik
MAKASSA, TEKAPE.co – Calon Wali Kota Palopo, Naili Trisal, bertemu dengan Calon Wakil Wali Kota Palopo nomor urut 1, Haidir Basir, di Perumahan Angin Mammiri, Makassar, pada Jumat (14/3/2025).
Pertemuan ini berlangsung selama kurang lebih satu setengah jam.
Haidir Basir merupakan pasangan dari Calon Wali Kota Palopo, Putri Dakka, sekaligus lawan politik Naili Trisal dalam Pilkada Palopo 2025.
Kendati demikian, pertemuan tersebut ditegaskan bukan dalam kapasitas politik, melainkan sebagai bentuk silaturahmi.
Tim Liaison Officer (LO) Naili-Akhmad, Wahyu, menjelaskan bahwa pertemuan ini bertujuan untuk memberikan semangat dan dukungan kepada Haidir Basir yang baru saja keluar dari rumah sakit.
“Kami datang bukan dalam konteks politik, melainkan sebagai sesama Wija To Luwu yang menjunjung tinggi nilai persaudaraan dan silaturahmi,” ujar Wahyu.
Naili Trisal turut mendoakan agar Haidir Basir segera pulih dan dapat kembali beraktivitas seperti biasa.
Wahyu menegaskan bahwa dalam pertemuan tersebut tidak ada pembahasan terkait kontestasi politik. Kedua tokoh lebih banyak berbincang seputar kekeluargaan dan hal-hal ringan lainnya.
Pertemuan antara Naili Trisal dan Haidir Basir ini mencerminkan kedewasaan politik dan kebersamaan dalam bingkai budaya lokal Wija To Luwu.
Sikap ini diharapkan dapat memberikan contoh positif bagi masyarakat serta mengedepankan persatuan di tengah dinamika politik menuju Pilkada Palopo 2025.(*)
Tinggalkan Balasan