Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Menjomblo Karena Tidak Ada Signal, Puluhan Mahasiswa Mengadu di DPRD Palopo

PALOPO, TEKAPE.co – Puluhan pemuda dan warga kelurahan Battang, yang tergabung dalam Ikatan Pemuda Pelajar Mahasiswa Battang (IPPMAB) Kota Palopo, datangi DPRD Palopo, Senin 27 Januari 2020.

Mereka menyuarakan aspirasi warga yang selama ini menjadi keluhan masyarakat Battang.

Berbagai meme pun di buat para pemuda dan pelajar battang ini, salah satunya meme yang bertuliskan “Gara-gara signal tidak ada, sampai sekarang saya Jomblo”.

Meme yang menggambarkan keluhan ini, merupakan kritikan masyarakat tidak adanya akses signal yang dapat di gunakan warga Battang.

Selain tuntutan Pengadaan jaringan seluler dan pengadaan ambulance dan sanitasi air bersih, IPPMAB juga menuntut untuk penambahan armada bus sekolah.

Mereka juga meminta adanya peningkatan bantuan penyelesaian studi bagi masyarakat wilayah gunung. Program ECO Tourism serta peningkatan kapasitas pariwisata melalui pembenahan objek wisata alam dan sejarah.

Pengadaan rumah baca dan pusat kajian. Penerangan jalan umum di beberapa wilayah Battang.

Dalam aksinya, Fadly Febrian berharap semua aspirasi warga Battang dapat di realisasikan.

“Kami tentu berharap besar, anggota DPRD Kota Palopo, dapat merealisasikan aspirasi kami,” terangnya. (bol)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini