Mahasiswa Informatika UNCP Raih Juara II Lomba Video Konten Kreator se-LLDIKTI Wilayah IX
PALOPO, TEKAPE.co – Mahasiswa Program Studi Informatika Fakultas Teknik Komputer(FTKOM) Universitas Cokroaminoto Palopo (UNCP) menorehkan prestasi dengan meraih juara dua lomba Video Kreator Mahasiswa.
Lomba video kreator dalam menghiasi semarak Kemerdekaan 17 Agustus 2022 bertema “Anti Perundungan” dilaksanakan oleh Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi ( LLDIKTI ) Wilayah IX.
Informasi meraih juara dua disampikan oleh Dekan Fakultas Teknik Komputer Nirsal, S.Kom.,M.Pd.
Nirsal, S.Kom.,M.Pd sangat mengapresiasi dan bersyukur atas segala capaian prestasi mahasiswa yang terus berusaha untuk mengharumkan dan mengangkat marwah UNCP di tengah perayaan Kemerdekaan 17 Agustus.
“Alhamdulillah dan atas nama pimpinan mengucapkan selamat buat mahasiswa Informatika yang meraih juara 2, semoga video ini bisa menjadi inspirasi bagi mahasiswa tentang dampak dari perundungan.”
“Saya mengajak kita semua Mari kita pertontonkan segala bentuk kebaikan dan prestasi baik di kalangan mahasiswa, dosen, ataupun bagi alumni dengan segala potensi yang dimiliki masing-masing,” ucap Nirsal.
Ketua Program Studi Informatika, Vicky Bin Djusmin, S.Kom.,M.Kom mengucapkan Syukur Alhamdulillah dan rasa bahagia bagi mahasiswa yang mendapatkan juara 2 lomba video yang diadakan oleh LLDIKTI Wilayah IX. Semoga bisa menambah nilai plus bagi Program studi dan menjadi motivator bagi temen-temennya untuk bisa berkarya dan berkompetisi di ajang yang sama.
Sementara, Muh Farhan Hanif mengungkapkan isi dari video yang dibuat menceritakan dampak psikologis bagi mahasiswa menghadapi perundungan.
“Video pendek ini kami garap dalam waktu 12 jam lewat kreatifitas bersama mahasiswa Aswar, Muhammad Mugni Natsir, dan Ahmad Zulfikar M Bafada,” ungkapnya.
Koordinator Konsentrasi Multimedia, Safwan Kasma, S.Kom., M.Kom mengharapkan agar mahasiswa terus berkarya, banyak aplikasi yang dibuat diluar sana bisa kita manfaatkan, teruslah belajar dan jangan pernah putus asa dalam belajar.
Sementara itu Syafriadi, S.Kom.,M.Kom selaku Wakil Dekan Fakultas Teknik Komputer UNCP menghimbau kepada para TIM agar selalu mengedepankan ketakwaan dan kedisiplinan dalam bekerja sebagai TIM. kami selalu mendukung mahasiswa mahasiswa yang mau menghasilkan karya sebagai inspirasi kepada mahasiswa lain agar selalu mau berkompetisi dalam berkarya.
(rilis)
Tinggalkan Balasan