Lurah Tegal Sari Bersama Personil Sat Binmas Polres Asahan Melaksanakan DDS di Poskamling Jaguar Kelurahan Tegal Sari
ASAHAN, TEKAPE.co – Mengantisipasi kegiatan masyarakat Kota Kisaran saat malam Minggu di wilayah hukum Polres Asahan, Personil Sat Binmas Polres Asahan melaksanakan *Dor to Dor Sistem ( DDS ) di Poskamling Jaguar di Jalan Mas Mansyur Kelurahan Tegal Sari Kecamatan Kisaran Barat, Sabtu (13/07/2024) sekira pukul 22.00 Wib.
Personil yang melaksanakan kegiatan tersebut yaitu IPDA C Sianipar (Kanit Bhabinkamtibmas Sat Binmas Polres Asahan), IPDA Dodi Donawan (Kanit Bin Polmas Polres Asahan), Aiptu M Situngkir (Sat Bimmas Polres Asahan), Aiptu Redin Sinaga Staf Sat Binmas Polres Asahan, serta Aiptu Abdul Gafur Staf Sat Bimmas Polres Asahan dan turut hadir pada kegiatan tersebut Lurah Tegal Sari serta para Kepling Kelurahan Tegal Sari l.
Dalam kesempatan itu Kapolres Asahan AKBP Afdhal Junaidi yang diwakili Kanit Bhabinkamtibmas IPDA C Sianipar menyampaikan maksud dan tujuan patroli merupakan suatu tugas rutin dari Sat Bimmas untuk menyambangi masyarakat di Asahan terkhusus malam ini di Kelurahan Tegal mau pun masyarakat Kel Gambir Baru
” Tujuan dari menyambangi masyarakat adalah untuk menyapa lebih dekat masyarakat, pemerintahan maupun pengusaha sekaligus mendengarkan keluhannya terutama dalam hal keamanan dan ketertiban sehingga terciptanya kenyamanan sewaktu melaksanakan pekerjaannya”, ucap IPDA C. Sianipar.
Kanit bhabinkamtibmas itu pun menyampaikan Pesan-pesan Kamtibmas dan bilamana ada menemukan suatu Tindak Pidana segera melaporkan ke Call Center 110 .
“Tidak di kutip Biaya apapun dan pasti di tanggapi dengan Cepat dan tepat. Kami mohon kepada masyarakat Kelurahan Tegal Sari pesan – pesan Kamtibmas dari Polres Asahan agar menyampaikan juga kepada Keluarga, tetangga sahabat dan teman-temannya guna terciptanya kesadaran untuk menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungannya sendiri”, pesannya seraya mengatakan Polri tidak bisa bekerja tanpa dukungan dari Masyarakat.
Sementara salah seorang masyarakat mengucapkan terimakasih kepada Polres Asahan yang telah menyambangi Poskamling di kelurahannya
“Saya warga Tegal sari merasa terlindungi, terayomi dan terlayani tentang Kamtibmas dan saya akan menyampaikan pesan pesan kamtibmas yang telah di sampaikan Bapak tadi kepada semua Keluarga, tetangga, teman dan sahabat guna terciptanya keamanan dan ketertiban”, ucapnya. (alam)
Tinggalkan Balasan