Ketua TP PKK Luwu Sumbang Korban Kebakaran di Cimpu
SULI, TEKAPE.co – Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Luwu, Dr Hj Hayarna Basmin, bersama rombongan mengunjungi korban kebakaran di Dusun Muara Selatan, Desa Cimpu, Kecamatan Suli, Jum’at (25/6/2021).
Di hadapan korban kebakaran, Hj Hayarna Basmin menyampaikan rasa prihatinnya dan turut berduka cita yang sedalam-dalamnya atas musibah kebakaran yang terjadi, terlebih kepada keluarga korban yang meninggal dunia, seorang anak balita berusia dua tahun atas nama Arumi.
”Saya beserta seluruh pengurus TP PKK Kabupaten Luwu, turut prihatin dan berbelasungkawa dengan peristiwa kebakaran ini. Kami turut merasakan kesedihan yang mendalam, apalagi ada keluarga yang usianya masih balita meninggal dunia akibat kejadian tersebut,” Kata Hj Hayarna Basmin.
Menurutnya, musibah adalah ketentuan Allah SWT yang tidak dapat diprediksi kapan akan terjadi, sehingga sebagai manusia selayaknya bersabar menerima kehendakNya.
“Setiap musibah yang datang adalah kehendak sang pencipta dan pasti ada hikmah dibalik semua kejadian. Oleh karena itu, keluarga yang tertimpa musibah agar bersabar dan tabah menghadapi musibah ini,” lanjut Hj Hayarna.
Dalam kunjungannya, Ketua TP PKK Kab Luwu yang didampingi oleh pengurus Pokja I, II, III, dan pokja IV menyerahkan bantuan berupa kebutuhan bahan pokok dan uang tunai.
“Apa yang kami berikan ini sebagai bentuk keprihatinan dan turut berbagi duka kepada keluarga, semoga dapat bermanfaat bagi keluarga,” tutur Hj Hayarna.
Sementara itu, Camat Suli, Erham Lanco, yang mewakili keluarga korban menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan Ketua TP PKK Kab Luwu beserta rombongan.
“Terima kasih atas kunjungan ibu ketua TP PKK beserta rombongan, semoga kehadiran ibu-ibu bisa sebagai obat kesedihan keluarga dan apa yang diberikan kepada keluarga kami bernilai ibadah di sisi Allah SWT,” harap Erham.
Seperti diketahui, seorang anak bernama Arumi berusia 2 tahun meninggal dunia akibat kebakaran yang menghanguskan sebuah rumah di Dusun Muara Selatan, Desa Cimpu, Kecamatan Suli, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, Kamis siang, (17/6/2021) pekan lalu. (hms)
Tinggalkan Balasan