Kadisdik Palopo Digeser, Ini Nama Pejabat Pemkot yang Dilantik
PALOPO, TEKAPE.co – Wali Kota Palopo, H Muhammad Judas Amir, kembali melantik sejumlah pejabat eselon II dan III lingkup Pemkot Palopo, di Auditorium Sakotae, Kecamatan Wara, Kota Palopo, Sulsel, Jumat 11 Agustus 2017, sore.
Diantara yang dilantik adalah Akram Risa, yang kini menjadi Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Kadisdukcapil), yang sebelumnya menjabat Kepala Dinas Pendidikan.
Sementara Asir Mangopo, berganti posisi dengan Akram, yang sebelumnya Kadisdukcapil, dilantik menjadi Dinas Pendidikan Kota Palopo.
Selain itu, M Tahir, dilantik menjadi Plt Kepala Dinas Sosial Palopo, Rahmat menjadi Plt Kepala Dinas Lingkungan Hidup, dan Andi Baso Rahim alias Andi Naki’ menjabat sebagai Plt Kepala Dinas Perhungungan Kota Palopo.
Selain melantik Kepala Dinas, Judas Amir juga melantik Eka Sukmawati menjadi Kabag Humas Pemkot Palopo, yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Dispora Palopo.
Eka bertukar posisi dengan Maksum Runi, yang sebelumnya Kabag Humas Palopo, dilantik menjadi Sekretaris Dispora Palopo.
Pejabat lainnya yang dimutasi, Muh Iksan Asharuddin SSTP MSi dilantik Sekretaris Kesbangpol-Linmas, Drs Garuda MSi dilantik jadi Sekretaris Dinas Pengendalian Penduduk dan KB.
Sedangkan Amir Santoso SH MSi, yang sebelumnya Kabag Pemberdayaan dilantik menjadi Sekretaris Disdik, Rustam Lalong jadi Camat Wara Utara, dan Makkasau SAn dilantik Camat Wara Barat.
Untuk pejabat eselon III yang dilantik, ada Khuriah SE, yang dilantik menjadi Sekcam Wara Utara, A Baso Akbar SE dilantik Sekcam Wara Barat, Muh Nurdin SH menjadi Sekcam Telluwanua. Zainal Sahid SIp juga dilantik Sekcam Wara. Sedangkan Baharuddin SE dilantik Sekcam Wara Timur.
Sementara Zubair SH dilantik menjadi Kabid Pembinaan Hubungan Industrial dan Jamsostek Disnaker, Nurwulan SH menjadi Kabid Pencegahan dan Kesiapsiagaan BNPBD, Rafiah SH dilantik Kabid Pengembangan Kompetensi dan SDM dan Aparatur, Sumiati SE MSi dilantik menjadi Kabid Kesetaraan Gender Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, dan Jamaluddin A SSos menjadi fungsional umum sekretariat pemkot.
Wali Kota Palopo, HM Judas Amir MH, berharap kepada seluruh pejabat yang baru ini, bisa lebih membawa perubahan positif terbesar buat Kota Palopo.
“Saya harap kepada para pejabat yang baru dilantik, dapat membawa perubahan positif bagi Kota Palopo kedepannya,” harapnya.
Dalam acara pelantikan dan sumpah jabatan tersebut, dihadiri langsung Sekertaris Daerah (Sekda) Kota Palopo H Jamaluddin Nuhung MH, Staf Ahli Walikota Bidang Kemasyarakatan Dr HM Suyuti Yusuf, kepala Isnpektorat Samil Ilyas SE MM dan sejumlah kepala SKPD lainnya. (del)