Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Jl Landak Baru Makassar Diubah Jadi Jalan Andi Djemma, Wali Kota Palopo Sampaikan Apresiasi

Eka Sukmawaty

PALOPO, TEKAPE.co – Wali Kota Palopo HM Judas Amir menyampaikan apresiasi dan berterima kasih kepada Pemerintah Kota Makassar atas berubahnya nama Jl Landak Baru Makassar menjadi Jl Andi Djemma.

Perubahan nama jalan ini disampaikan oleh Kabag Hukum Pemkot Makassar Umar, saat konfrensi pers di Balai Kota, Selasa 24 Oktober 2017.

Menanggapi perubahan nama jalan tersebut, Judas Amir melalui Kabag Humas Kota Palopo Eka Sukmati, mengatakan Walikota Palopo HM Judas Amir sangat berterima kasih dengan direalisasikannya aspirasi dari masyarakat Luwu Raya.

“Andi Djemma adalah Raja Luwu yang juga pahlawan Nasional. Dengan berubahnya nama jalan Landak Baru menjadi Jalan Andi Djemma, adalah suatu bentuk penghargaan bagi Orang Luwu,” ujarnya.

Eka menyebutkan, penggantian nama Jalan Landak Baru tidak semudah membalikkan telapak tangan. Buruh perjuangan banyak pihak dari Wija To Luwu.

pergantian nama Jalan Landak Baru menjadi Jalan Andi Djemma, juga tak lepas dari perjuangan Walikota Palopo HM Judas Amir. Ia pernah bersurat ke Pemkot Makassar untuk dukungan penamaan Jl Andi Djemma Makassar.

“Ini tak lepas dari perjuangan banyak pihak, salah satunya bapak walikota Palopo, yang memperjuangkan agar satu jalan yang ada di Makassar sebagai Ibu  Kota Provinsi Sulsel, mengabadikan Pahlawan Nasional dari Luwu,” kuncinya. (hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini