Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Janji Trisal Tahir Menata Birokrasi yang Bersih dan Adil: Tak Ada Transaksional

Calon Wali Kota Palopo, nomor urut 4 Trisal Tahir saat menyampaikan orasi politiknya di Kecamatan Bara, Senin 14 Oktober 2024 malam. (ist)

PALOPO, TEKAPE.co – Pasangan Trisal Tahir-Akhmad Syarifuddin Daud menegaskan komitmen jika terpilih di Pilwalkot Palopo 2024.

Pasangan nomor urut 4 ini punya komitmen untuk menata birokrasi yang bersih dan adil, tanpa adanya praktik transaksional.

Komitmen tersebut disampaikan saat melakukan kampanye di Kecamatan Bara, Kota Palopo, Senin 14 Oktober 2024 malam.

Trisal juga menyampaikan pentingnya keberadaan Partai Gerindra memenangkan Pilwalkot, yang akan mempermudah berbagai bantuan pemerintah masuk ke Palopo jika terpilih.

“Jika kader Gerindra terpilih, maka seluruh bantuan akan mudah masuk. Saya pastikan, jika saya terpilih, maka ASN akan diperlakukan dengan adil.”

“Tidak ada transaksi dalam birokrasi! Saya juga akan ratakan semua bisnis yang merusak pemerintahan,” ungkapnya.

Saya dikirim ke sini oleh Partai Gerindra, katanya, sementara presiden terpilih juga dari Gerindra, sehingga tidak ada yang perlu ditakuti.

“Jika saya terpilih, 25 program saya akan langsung dijalankan. Karena datang di Bara, saya semakin semangat dan semakin yakin bisa menang,” ujarnya.

Acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Ketua Partai Gerindra, Lukman Dg Lolo, Darmawati, Nureny, serta sejumlah tokoh masyarakat lainnya.

Kehadiran para tokoh ini semakin memperkuat dukungan terhadap pasangan Trisal-Akhmad yang siap membawa perubahan bagi Kota Palopo.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini