IPMIL Komisariat Bua Berbagi 500 Takjil
LUWU, TEKAPE.co – Ikatan Pelajar Mahasiswa Indonesia Luwu (IPMIL) Komisariat Bua berbagi takjil ke pengguna jalan di Perempatan Lampu Merah Kecamatan Bua, Luwu, Minggu 2 Juni 2019.
Kegiatan ini menarik simpati masyarakat yang berada di sekitar lokasi pembagian takjil, karena baru kali ini ada pembagian takjik di daerah tersebut.
Ketua Umum IPMIL Komisariat Bua, Anugrah, mengemukakan bahwa kegiatan ini merupakan pertama kali diadakan dan selanjutnya menjadi agenda tahunan.
Kegiatan berbagi 500 takjil ini mendapat respon yang baik bagi masyarakat, mereka antusias menerima takjil gratis ini, dalam waktu 15 menit takjil sudah habis terbagi.
Kegiatan tersebut dilakukan untuk berbagi kepada sesama yang membutuhkan, pengguna kendaraan yang tidak sempat berbuka di kediamannya, dan sebagai bentuk kecintaan IPMIL Komisariat Bua kepada masyarakat, terkhusus kecamatan Bua.
“Saya ucapakan banyak terimakasih kepada seluruh Pengurus IPMIL Komisariat Bua yang telah berswadaya mengumpulkan iuran dan membantu kami membagi-bagikan takjil kepada masyarakat,” tutur Anugrah.
Selain itu, ia berharap IPMIL Kom. Bua mampu lebih aktif lagi membantu masyarakat. Ia juga meminta maaf kepada seluruh pengguna jalan yang sempat terhambat perjalanannya akibat kegiatan bagi bagi takjil tersebut. (rilis)
Tinggalkan Balasan