Ini Tujuan Kapolres Luwu Utara Kunjungi Makole Baebunta
MASAMBA, TEKAPE.co – Bertempat di Kemakolean Baebunta, Kecamatan Baebunta, pada Kamis (04/01/2018) berlangsung gita silaturahmi Kapolres Luwu Utara dengan Makole (bangsawan, red) Baebunta.
Kapolres Luwu Utara, AKBP Boy FS Samola diterima langsung oleh Makole Baebunta, Andi Masyita Kampasu, penerimaan kunjungan Kapores Luwu Utara ini disambut secara tradisi pemasangan Sarung Sutra Makole.
Agenda dilanjutkan dengan perbincangan serius terkait Kemakolean Baebunta, bagaimana historis Kemakolean dan peran serta selama ini dalam bersinergi dengan Pemerintah Daerah dan Aparat Penegak hukum dalam penciptaan situasi Kamtibmas yang kondusif di Kabupaten Luwu Utara.
Kapolres Luwu Utara mengatakan, kunjungannya kepada Makole Baebunta tersebut yakni untuk menjalin silaturrahmi dengan Tokoh Adat serta menjalin komunikasi dan koordinasi dalam rangka menjaga situasi dan kondisi Kamtibmas khususnya di Kecamatan Baebunta.
“Kunjungan ini bersifat untuk menjalin silaturahmi dan mengajak tokoh Adat seperti Makole Baebunta ini, untuk bersinergi dalam menjaga situasi dan mengelola situasi Kamtibmas, khususnya di Kecamatan Baebunta, agar tetap aman dan kondusif”, ujar Kapolres Luwu Utara, AKBP Boy.
Tak hanya itu, Kapolres Luwu Utara juga mengatakan, Tokoh Masyarakat seperti Makole Baebunta ini punya peranan penting untuk menjaga situasi kamtibmas di wilayah atau daerah masing-masing, karena menurutnya Tokoh masyarakat berinteraksi langsung dengan mengajak masyarakat untuk menjaga keamanan dan kedamaian di lingkungan mereka.
“Partisipasi tokoh masyarakat seperti Makole Baebunta ini, memiliki peran yang sangat penting untuk menjaga situasi keamanan diwilayah atau desa masing-masing, karena tokoh masyarakat dapat memantau secara langsung kondisi masyarakat yang ada disekitarnya dan mengajak untuk selalu menjaga keamanan dan kedamaian didesa mereka”, kunci Kapolres.(*)
Tinggalkan Balasan