HUT ke-79 Bhayangkara, Legislator Muh Iwan Dorong Polri Semakin Profesional dan Humanis
LUWU TIMUR, TEKAPE.co — Anggota DPRD Kabupaten Luwu Timur dari Fraksi NasDem, Muhammad Iwan, menyampaikan ucapan selamat dan harapannya kepada jajaran Kepolisian Republik Indonesia pada peringatan Hari Bhayangkara ke-79 yang jatuh pada Selasa, 1 Juli 2025.
Iwan menilai, peringatan Hari Bhayangkara bukan sekadar seremoni tahunan, tetapi momentum refleksi terhadap kiprah dan transformasi Polri sebagai garda terdepan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Polri hari ini harus mampu menjawab tantangan zaman. Profesional, modern, dan tetap humanis dalam pendekatan. Itulah yang diharapkan masyarakat,” ujar Iwan.
Dia juga menyambut baik tema peringatan tahun ini, “Polri untuk Masyarakat”, yang menurutnya mencerminkan komitmen institusi kepolisian untuk terus mendekatkan diri dengan rakyat.
“Keamanan yang kuat lahir dari kepercayaan publik. Polri harus terus membangun kedekatan dengan masyarakat melalui pelayanan yang adil dan terbuka,” tegasnya.
Di usia ke-79 ini, Iwan berharap Polri semakin solid dalam menjaga keutuhan bangsa dan menjadi institusi yang makin dicintai, bukan ditakuti. (*)
Tinggalkan Balasan