Tekape.co

Jendela Informasi Kita

Gerakan Literasi, Pemuda Desa Tiromanda Luwu Launching Kampung Manarang

LUWU, TEKAPE.co – Karang Taruna Sipakatau Desa Tiromanda masa khidmat 2019-2025 resmi dilantik, Kamis 3 September 2020.

Ketua Karang Taruna Kecamatan Bua, Satti Amir, hadir langsung melantik pengurus baru Karang Taruna Sipakatau, dengan tema ‘Rekonsoliasi Semangat Pemuda untuk Mewujudkan Tiromanda Maballo (integritas, loyalitas, persatuan, sustainable dan millenial).’

Usai pelantikan, dilanjutkan dengan launching ‘Kampung Manarang’ sebagai wadah penguatan Budaya Literasi di Desa Tiromanda, Kecamatan Bua, Kabupaten Luwu, Sulsel.

Camat Bua, H Satti Latief, yang turut hadir meresmikan program tersebut, menyampaikan rasa haru bahagia.

Ia menyampaikan rasa bangga terhadap pemuda Desa Tiromanda, yang kali ini mampu membuat gebrakan baru melalui kegiatan yang produktif.

“Salah satu agendanya menginisiasi wadah untuk generasi muda menanamkan cinta literasi sejak dini,” katanya.

Sementara itu, Ketua KT Sipakatau Desa Tiromanda, Suharman, mengatakan, harapan besar pemuda Tiromanda dengan adanya ‘Kampoeng Manarang’ ini, bisa membawa perubahan ke arah yang lebih baik, sehingga Tiromanda menjadi kampung peradaban di masa yang akan datang. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini