DP2KUKM Luwu Utara Undang Perwakilan Pertamina Sulsel, Ini yang Dibahas
MASAMBA, TEKAPE.co — Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi, dan UKM(DP2KUKM) Kabupaten Luwu Utara mengundang perwakilan Pertamina Sulawesi Selatan (Sulsel) guna membahas persoalan Elpiji 3 Kg.
Rapat yang diselenggarakan di Aula Bappeda Luwu Utara dihadiri perwakilan SPBU Luwu Utara, pangkalan dan Sales Executive Pertamina Sulsel, Angga Kusuma, Kamis 8 Maret 2018.
Kepala Dinas DP2KUKM, Muslim Muchtar menuturkan sengaja mengundang perwakilan Pertamina SulSel agar dapat menjelaskan terkait kebijakan pemerintah mengenai penggunaan Gas Elpiji 3 kg.
“Kita ingin mendengar seperti apa kebijakan pemerintah terkait penggunaan gas elpiji 3 Kg ini,” kata Muslim Muchtar.
Ia juga menyampaikan saat ini peruntukan Gas Elpiji 3 Kg sudah tidak sesuai yang seharusnya. Dimana masih banyak masyarakat yang berpenghasilan tinggi masih juga ikut menggunakannya.
“Padahal saat ini sudah ada LPG 5 kg untuk masyarakat berpenghasilan tinggi,” paparnya.
“Saya berharap agar pertemuan kita ini menghasilkan kesepakatan agar bisa mengimplementasikan di lapangan,” tutup Muslim Muchtar. (*)
Tinggalkan Balasan